Obat Herbal untuk Anak Demam, Coba yang Alami Dulu!
Wednesday, 29 May 2024
Demam pada anak memang bisa membuat orang tua khawatir. Apalagi jika usia si kecil masih di bawah lima tahun, tentunya konsumsi obat tidak disarankan. Sebagai gantinya, Moms bisa gunakan obat herbal alami untuk anak demam berikut ini ya!
Rekomendasi Obat Herbal untuk Menyembuhkan Demam
Bahan atau obat herbal yang menggunakan bahan alami terbukti mampu mengatasi gejala demam yang dialami oleh anak. Pemilihan obat herbal juga dinilai lebih baik karena bisa meminimalisir kemungkinan efek samping pada si kecil.
- 1. Kayu Manis
Moms bisa campurkan sedikit kayu manis ke minuman hangat untuk diberikan ke si kecil yang demam. Pasalnya kayu manis memiliki kandungan cinnamaldehyde yang bisa mengurangi demam. Agar hasilnya maksimal, Moms bisa gunakan kayu manis sebagai campuran teh dua kali sehari ya.
2. Madu
Madu memiliki banyak manfaat untuk tubuh dan bisa diminum oleh anak-anak. Madu mengandung anti bakteri dan anti virus yang bisa meringankan gejala demam. Kandungan antioksidan yang tinggi di dalam madu juga bisa meningkatkan imunitas pada tubuh.
3. Jahe
Rempah herbal asli Indonesia ini mengandung ginggerol, yakni zat kimia khusus yang memiliki fungsi sebagai anti bakteri dan anti virus. Mengonsumsi jahe bisa membantu meringankan masalah kesehatan yang mengikuti demam, seperti sakit kepala, mual atau nyeri otot.
Baca juga: Awas Pancaroba Moms, Ini 6 Cara Meningkatkan Imun Tubuh Anak
Apa yang Harus Dilakukan Ketika Anak Demam?
Jangan panik ketika anak mengalami demam ya Moms, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengurangi demam pada anak, diantaranya:
- 1. Mengonsumsi Teh Herbal
Teh herbal bisa menjadi minuman yang menghangatkan dan membuat si kecil nyaman. Minuman ini juga bisa memenuhi kebutuhan cairan si kecil, sehingga anak tak mengalami dehidrasi. Selain memberikan teh herbal, Moms juga bisa memberikan kaldu ayam hangat atau jus buah yang diencerkan.
2. Biarkan Anak Beristirahat
Istirahat menjadi cara terbaik si kecil untuk memulihkan kesehatannya kembali. Dengan beristirahat, tubuh bisa melawan penyakit yang membuat si kecil demam. Agar anak tak bosan di kamar, Moms bisa temani sambil membacakan cerita atau menemani mengobrol.
3. Mandikan dengan Air Hangat
Ketika anak demam, jangan ajak anak untuk mandi dengan air dingin agar suhu tubuhnya turun ya Moms. Sebaiknya ganti air dingin menjadi air hangat, sehingga anak jadi lebih segar setelah membasuh tubuh. Kalau anak tak mau mandi, bisa kompres anak meggunakan air hangat.
4. Buat Sirkulasi Udara Lebih Lancar
Saat anak demam, usahakan sirkulasi udara tetap lancar di rumah. Kenakan pakaian yang nyaman, tidak terlalu tebal dan bisa menyerap keringat dengan baik. Ketika anak merasa gerah, nyalakan kipas angin dengan kecepatan sedang, sehingga si kecil merasa nyaman.
Baca juga: Cara Pijat Batuk Anak Agar Gejalanya Tak Makin Parah
5. Pijat Perlahan
Anak yang demam cenderung rewel di malam hari, supaya tidurnya lebih nyenyak, Moms bisa pijat si kecil dengan minyak telon. Habbie menghadirkan minyak telon dengan kandungan argan dan zaitun oil, lavender oil, ekstrak bidara serta aromatic oil. Berkat kandungan yang ada di dalamnya, si kecil tak hanya merasakan hangat, tapi juga rasa rileks berkat aromanya yang menenangkan.
Anak Harus ke Dokter
Meski hanya demam, anak tetap harus mendapatkan perawatan medis apabila kondisinya tak membaik. Anak yang mengalami demam dan tak kunjung turun suhu tubuhnya, sebaiknya segera di periksakan ke dokter. Tujuannya agar bisa diketahui apa yang menyebabkan anak demam dan bagaimana penanagannya yang tepat.
Walaupun bisa mengobati anak yang mengalami demam, obat herbal alami untuk anak ini tetap harus digunakan dengan bijak ya Moms. Kalau memang diperlukan, jangan ragu untuk bertanya kepada dokter terkait cara pemakaian obat herbal agar kesehatan si kecil segera membaik.
Latest Articles

Habbie Bawakan Telon Aromatik Sewangi Parfum di BRI UMKM EXPO(RT) 2025
Habbie jadi salah satu brand lokal asal Yogyakarta yang mendapat undangan untuk hadir sebagai peserta BRI UMKM Expo(RT) 2025 di Jakarta
Dukung Ibu Berdaya, Habbie Hadir dalam Workshop SalingJaga KitaBisa Semarang
Habbie hadir dan membersamai ibu dalam acara sharing season SalingJaga KitaBisa. Habbie menawarkan pengalaman menarik bagi pengunjung dan peserta acara berupa minyak telon dan minyak kayu putih dengan wangi aromatik.
5 Ramuan Herbal Warisan Dunia untuk Merawat Rambut
Ramuan herbal ini masih digunakan oleh masyarakat tradisional berbagai wilayah di dunia. Penasaran kan apa saja Moms? Simak berbagai jenisnya berikut ini ya!
Mom Need Mom, Hadapi Tekanan dan Stigma Parenting Bersama
Saling dukung antar ibu bisa menjadi ruang yang positif untuk berbagi tips, membagikan cerita yang tengah dihadapi, hingga pengingat bahwa sosok ibu sempurna itu tidak ada.